Apa itu Bipolar? Bagaimana Ciri-cirinya Dan Apakah Berbahaya Bagi Pengidapnya


Apa itu Bipolar Disorder?

Gangguan Bipolar atau biasa disebut Bipolar Disorder merupakan suatu kondisi dimana ada perubahan mood secara drastis/extreme pada waktu tertentu,

Perubahan mood ini bisa meliputi perasaan bahagia atau depresi (stress)

Apa Itu Bipolar Disorder

Jika mengalami perasaan yang tidak menyenangkan (stress), pasien akan merasa tertekan, kehilangan harapan, dan lebih parah lagi pasien tidak memiliki keinginan untuk melakukan kegiatan apapun

Tetapi jika merasakan mood bahagia pasien akan merasa sangat bersemangat dan bergairah untuk melakukan kegiatan apapun

Kondisi seperti ini dapat menyebabkan rusaknya hubungan pribadi, kehilangan atau rendahnya motivasi dan produktivitas saat berkerja

Jika merasa ada perubahan mood extreme seperti ini disarankan untuk berkonsultasi dengan dokter terdekat

Siapa Saja Yang Dapat Terkena Gangguan Bipolar Ini?

Gangguan ini biasa terjadi atau sering muncul pada masa awal atau akhir remaja, terkadang gangguan ini muncul pada saat dibawah umur 25 tahun,

Tetapi tidak berkemungkinan kondisi ini dapat terjadi pada anak dan orang dewasa, berkonsultasi dengan dokter akan lebih tepat

Tanda Dan Gejala Bipolar Disorder

Saat seseorang mengalami gangguan bipolar, ia akan merasakan emosional yang hebat, ini akan terjadi pada waktu tertentu, biasanya disebut Episode Mood, setiap episode mood akan menunjukkan perubahan drastis pada perilaku normal orang tersebut,

Episode mood ini tergolong menjadi 2 mood yaitu episode bahagia dan depresi (sedih), 2 mood ini muncul pada waktu berbeda dan terkadang bersamaan

Ini adalah beberapa gejala gangguan bipolar untuk episode mood bahagia

Gejala Episode Bahagia adalah

  • Merasa Terlalu Bergairah, semangat dan bahagia
  • Terlalu Sensitif dan mudah banget tersinggung
  • Terlalu banyak makan dan kurang tidur
  • Sering melakukan kegiatan yang beresiko dan gegabah
  • Bicara terlalu cepat dan sering merubah topik pembicaraan
  • Mengalami penurunan kemampuan memberi penilaian atau membuat keputusan
Sedangkan dalam episode depresi,beberapa tanda dan gejalanya adalah
  • Merasa kehilangan harapan dan bersedih secara berlebihan untuk jangka panjang
  • Tidak ingin melakukan melakukan kegiatan apapun
  • Tidak nafsu makan atau sedikit makan
  • sering merasa ngantuk dan malas
  • Merasa minder dan terlalu percaya diri
  • Sulit Berkonsentrasi

Faktor Utama Penyebab Gangguan Bipolar

Sebenarnya gangguan bipolar ini masih belum cukup teridentifikasi dan masih belum jelas faktor utama penyebabnya,

Akan tetapi para peneliti saat ini sudah mengetahui faktor-faktor yang dapat menimbulkan gangguan Ini antara lain adalah :

  • Kondisi Pada Otak. ketidak seimbangan neurotransmitter atau bisa disebut zat pengontrol fungsi otak, transmitter ini merupakan zat-zat mempengaruhi mood

  • Faktor Keturunan (genetik). Beberapa penelitian berpendapat gangguan bipolar dapat juga dipengaruhi oleh faktor keturunan

  • Pengaruh Lingkungan, Stress dan Trauma Berlebihan. Faktor yang satu ini merupakan salah satu penyebab yang paling sering dialami setiap orang.

Pengobatan Yang Harus Dilakukan

Jika pengidap merasakan perubahan mood dalam waktu jangka lama dan dalam kondisi parah, sebaiknya langkah upaya untuk mencegah dan pengobatan bagi pengidap adalah melakukan terapi obat atau berkonsultasi dengan dokter dekat.

Tujuan pengobatan ini adalah untuk menurunkan frekuensi fase-fase perubahan mood mania dan depresi agar pengidapnya dapat hidup secara normal dan berbaur dengan lingkungan



Itulah penjelasan tentang penyakit bipolar serta penyebab dan cara pengobatannya,

jika ada pertanyaan lebih lanjut baiknya berkonsultasi dengan dokter terdekat.

Terima Kasih Semoga Bermanfaat 🥰

Kesehatan
Gabung dalam percakapan
Posting Komentar
komentar teratas
Terbaru dulu
Daftar Isi
Tautan berhasil disalin.